Pada tanggal 16 November 2023, PT Bakrie Pipa Industries kembali meraih Penghargaan SNI Award. Tahun ini peringkat perunggu berhasil diraih. Dari 218 perusahaan yang mengikuti SNI Award, BPI menjadi salah satu dari 61 perusahaan yang menerima peringkat.
Penerimaan penghargaan ini diwakili oleh Ibu NRS Sitimila Garmilah selaku Direktur dan Chief Financial Officer, serta Bapak Deddy Kurnia selaku Chief Operation Officer. Selain itu, BPI juga memperoleh sertifikat apresiasi karena telah berpartisipasi secara terus menurus dalam waktu 10 tahun dalam ajang SNI Award.
Sejalan dengan tagline BSN, diharapkan bahwa pencapaian BPI sebagai pemenang SNI Award dapat menjadi teladan bagi industri Indonesia dalam menerapkan standarisasi dan penilaian kesesuaian untuk mewujudkan organisasi yang berkelanjutan.