akrie Amanah, Lembaga Amil Zakat Nasional, bersama PT Bakrie Pipe Industries (BPI) sukses menggelar kegiatan khitanan massal bertajuk “Khitanan Untuk Negeri” di lingkungan perusahaan, Minggu (15/12). Kegiatan sosial ini diikuti oleh 100 anak dari berbagai kalangan di Bekasi yang merupakan perwakilan dari PT BPI, PT Bakrie Autoparts (BAP), PT Braja Mukti Cakra (BMC) dan PT Bakrie Metal Industries (BMI).
Acara yang dimulai sejak pukul 08.30 WIB ini berlangsung meriah. Selain prosesi khitanan, panitia juga menyuguhkan berbagai kegiatan menarik seperti pemutaran video anak-anak dan pembagian doorprize untuk menghibur peserta sambil menunggu giliran. Kegiatan ini dihadiri oleh perwakilan manajemen PT BPI, PT BAP dan PT BMC.
Ridwan Neldi selaku General Service & Corporate Social Responsibility PT BPI menyampaikan harapannya agar kegiatan ini dapat memberikan dampak positif bagi anak-anak. “Semoga anak-anak binaan KUB Bekasi yang ikut khitan hari ini menjadi anak yang sholih, berbakti kepada orang tua, dan berguna bagi agama, bangsa, dan negara,” ucap Ridwan.
Senada dengan Ridwan, Aprima Syafrino, selaku Empowerment Officer Bakrie Amanah menyampaikan apresiasi atas suksesnya acara ini. “Kegiatan hari ini merupakan bentuk sinergi antara Bakrie Amanah dengan kelompok usaha Bakrie di Bekasi. Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat, khususnya bagi anak-anak yang telah dikhitan,” ujarnya. (UF)
Klik di sini untuk Lihat lebih Lanjut